Yuk bantu teman kamu belajar dengan menambahkan soal di Kujawab. Klik disini..

Olimpiade Sains Kota (OSK) 2010 - Komputer , Nomor 41 - 43

Deskripsi untuk soal nomor 41 - 43

Perhatikan algoritma berikut ini.

if (a and not (not c and not b)) or not ((c and b) or not a)
then writeln('ding')
else writeln('dong');
41

Pemeriksaan ekspresi lojik (dari struktur if-then) tersebut bisa digantikan dengan ekspresi berikut

A. ((a <> c) or (a = b) or b)

B. ((a = c) and (a <> b) and not b)

C. (a and (c or b)) or (not (c and b) and a)

D. ((a and c) or b) or ((not c or not b) and a)

E. a and not b and not c

42

Agar algoritma selalu menuliskan 'dong' maka kondisi yang tepat adalah

A. Variabel a dan variabel c keduanya harus true sementara variabel b tidak penting

B. Variabel b berharga true yang lain tidak penting

C. Variabel a dan variabel b keduanya harus true sementara variabel c tidak penting

D. Variabel b harus false sementara yang lain harus true

E. Variabel b dan variabel c keduanya harus true sementara variabel a tidak penting

43

Jika variable a berharga false maka

A. algoritma selalu menuliskan 'dong' jika salah satu lainnya true

B. algoritma selalu menuliskan 'ding' apapun harga variabel b dan variabel c

C. algoritma selalu menuliskan 'dong' apapun harga variabel b dan variabel c

D. algoritma selalu menuliskan 'dong' jika variabel b dan variabel c berharga true

E. algoritma selalu menuliskan 'dong' jika variabel b dan variabel c false